Jakarta, beritaasatu.com – Sopir taksi Express yang ditemukan tewas di dalam taksi yang dibawanya di Jalan Raya Rawa Bambu, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, diduga sebagai korban perampokan. Korban yang diketahui bernama Toni Zahar, (54), warga Tebet, Jakarta Selatan mengalami luka sayatan di leher.
Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Martinus Sitompul, warga sekitar menemukan sopir taksi Express sudah tewas di Taksinya yang bernomor polisi B 1595 ETB yang terparkir di Jalan Raya Rawa Bambu sekira pukul 05:30 WIB, Rabu (18/2/2015).
Warga yang mengetahui ada korban tewas dalam taksi langsung melaporkannya ke Polsek Metro Pasar Minggu.
“Polisi langsung melakukan olah TKP. Ditemukan sebilah pisau dapur di samping korban,” terangnya.
Diduga, lanjutnya, korban menjadi korban perampokan. Karena korban melawan akhirnya dilukai. “Ada luka menganga di leher dan jari kelingking,” terangnya.
Saat ini, jenazah sopir taksi tersebut sudah dibawa ke RS Cipto mangunkusomo untuk dilakukan visum. Sedangkan kasusnya ditangani Polsek Metro Pasar Minggu.