Politikus PDIP Kecewa atas Keputusan Jokowi

oleh
oleh

jokowi-pusingJakarta, beritaasatu.com – Trimedya Panjaitan seorang politikus PDIP yang di duga melakukan pertemuan dengan Komisaris Jenderal Budi Gunawa (BG) saat Pilpres lalu menyatakan kekecewaannya atas keputusan Presiden Joko Widodo yang menarik pencalonan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai calon Kapolri dan menggantikannya dengan Komisaris Jenderal Badrodin Haiti.

Trimedia mengaku bahwa kekeewaannya ini merupakan sikap pribadi bukan atas sikap partai, sikap partai akan ditentukan lewat rapat internal dan konsolidasi terlebih dahulu. Fraksi PDI Perjuangan dan DPR bakal menunggu surat dari Presiden Jokowi terlebih dahulu untuk kemudian merumuskan sikap.

“Kami belum menentukan apakah Badrodin akan diterima atau tidak.” Kata Trimedya di gedung DPR (18/02/15).

Trimedya mengatakan dirinya tak tahu menahu soal keputusan yang diambil oleh Jokowi. Di internal partai tak ada pembicaraan soal siapa-siapa kandidat kepala kepolisian.

Seperti diketahui bahwa hari ini (18/02/15) mengusulkan calon baru yaitu Komjen Badrodin Haiti sebagai Kapolri menggantikan Komjen Budi Gunawan  sebagai calon Kapolri. (Ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.