Beritaasatu.com – Militan ISIS kembali melakukan aksi keji dengan membunuh 13 remaja yang kedapatan menonton pertandingan Piala Asia 2015 antara Irak melawan Yordania. Kejadian itu berlangsung di Al-Yarmouk, Mosul belum lama ini.
ISIS sendiri memang menguasai seluruh wilayah Mosul. Pada saat kejadian itu, 13 remaja sial tersebut tengah asyik nonton bersama. Para militan ISIS yang mengetahui aksi tersebut langsung menembaki para korban dengan senapan angin hingga tewas.
Para remaja tersebut dianggap melakukan tindakan ‘kejahatan’ dengan menyaksikan pertandingan sepak bola di televisi. Pelanggaran tersebut dibacakan melalui loudspeaker sebelum eksekusi dilakukan.
Kabar mengerikan ini terjadi sehari setelah ISIS merilis sebuah video yang memperlihatkan dua orang dilemparkan dari atas menara di Mosul
Komentar