Jakarta, beritaasatu.com – Gabungan lembaga swadaya masyarakat (LSM) pendukung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengancam akan duduki Kantor Bareskrim Polri Jakarta. Pasalnya, mereka meminta Bareskrim untuk membebaskan Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto.
Hal itu sebagaimana diutarakan Direktur Advokasi LBH Jakarta, Bahrain, di Kantor KPK Jakarta, Jumat (23/1).
“Diperkirakan 1.000 orang. Dari ICW, Kontras, YLBHI, LBH kantor se-Indonesia, Pukat, dan lain-lain,” terang dia.
“Agenda kita nanti mau jemput BW (Bambang Widjojanto) di Bareskrim,” sambung dia menambahkan.
Mereka akan “menjemput” BW meskipun ada kepastian dari Polri bahwa BW belum ditahan hari ini.
“Persoalan ditahan atau tidak, itu kan mencoreng. Muncul di opini publik kegaduhan sosial,” terang dia.
Bahrain menegaskan lagi bahwa Presiden Joko Widodo harus turun tangan dalam masalah ini.
Saat ini sejumlah tokoh masyarakat juga sudah berdatangan ke KPK. Antara lain Romo Benny Susetyo dan Franz Magnis-Suseno, beserta sejumlah aktivis LSM.